FPK News,Semarang, 31 Oktober 2024 — Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang menggelar acara pelepasan wisuda periode ke-94 di Hotel Siliwangi, Semarang, pada Kamis (31/10). Kegiatan ini diikuti oleh 43 wisudawan yang berasal dari Program Studi Psikologi dan Program Studi Gizi. Acara berlangsung dengan khidmat dan penuh suka cita dari seluruh wisudawan, dan para tamu undangan.

Acara pelepasan ini dihadiri oleh Dekan FPK, Prof. Dr. Baidi Bukhori, S.Ag., M.Si., bersama wakil dekan, seluruh dosen, serta tenaga kependidikan FPK. Dalam sambutannya, Dekan FPK menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan atas keberhasilan mereka dalam menyelesaikan studi. “Selamat kepada seluruh wisudawan. Semoga kesuksesan selalu menyertai kalian dalam menempuh perjalanan ke depan,” ucapnya di hadapan para wisudawan yang terlihat penuh rasa haru dan bangga.

Prof. Baidi menegaskan pentingnya peran keluarga, terutama orang tua, dalam pencapaian yang telah diraih oleh para wisudawan. Ia mengingatkan para wisudawan agar senantiasa menghargai jasa orang tua dan menjaga nama baik almamater. “Semua ini tidak bisa lepas dari peran kedua orang tua kita. Meski kita tidak akan bisa membalas jasa mereka, tunjukkan dengan menjadi kebanggaan orang tua lewat kesuksesan kalian,” ujarnya penuh semangat.

Lebih lanjut, Dekan FPK juga berpesan kepada para lulusan agar menjaga integritas dan etika sebagai alumni dari Fakultas Psikologi dan Kesehatan UIN Walisongo. Ia menekankan bahwa keberhasilan yang dicapai di dunia profesional harus disertai dengan sikap yang menjunjung tinggi nilai moral dan etika. “Jagalah integritas dan etika. Semoga kesuksesan dunia dan akhirat selalu menyertai kalian, dosen, serta tenaga kependidikan,” tambah Prof. Baidi di akhir sambutannya.

Dalam Sambutannya wisudawan dari Prodi Gizi, Nur Kiki Patmawati Sebagai wisudawan terbaik fakultas psikologi dan Kesehatan periode 94, menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya bisa menyelesaikan studi di UIN Walisongo. “Momen ini sangat berarti bagi saya. Terima kasih kepada dosen yang telah membimbing kami dan keluarga yang selalu mendukung. Semoga kami bisa menjadi kebanggaan dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujarnya sambil tersenyum.

Pelepasan wisuda ini menjadi momen yang tidak hanya merayakan pencapaian akademik, namun juga memperkuat ikatan kekeluargaan di antara para civitas akademika FPK. Dengan penuh harapan, para wisudawan bersiap menghadapi perjalanan berikutnya dengan semangat untuk menerapkan ilmu yang mereka peroleh di masyarakat.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama, dan suasana haru serta bangga tergambar jelas di wajah para wisudawan dan keluarga. Pelepasan ini menjadi bukti komitmen FPK UIN Walisongo dalam melahirkan lulusan yang berkualitas dan siap berkontribusi di bidang kesehatan dan psikologi demi kemajuan bangsa.