Program Studi Gizi, Fakultas Psikologi dan Kesehatan UIN Walisongo menerjunkan mahasiswanya dalam kegiatan Praktik Gizi Masyarakat (PKG). Kegiatan ini merupakan rangkaian akademik yang harus dilalui mahasiswa Gizi UIN Walisongo. Salah satu lokus kegiatan ini bertempat di Desa Meteseh, Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal. Sebanyak 50 mahasiswa diterjunkan PKG pada Senin, 22 Agustus 2022.

Kepala Desa Meteseh, Sisyanto, S.Sos. menerima kedatangan mahasiswa di balai desa Meteseh dengan penuh harapan. Dalam sambutannya, Sisyanto menyatakan harapan besar kepada mahasiswa PKG Masyarakat ini agar bisa membuat program berkaitan dengan gizi di wilayahnya. Sisyanto berharap program ini juga bisa diadobsi oleh pemerintah desa secara mandiri.

“Selamat dating di desa kami. Tentu saja kami sangat berterima kasih dan mempunyai harapan besar dengan adanya program ini. Banyak sekali permasalahan gizi yang harus kalian temukan solusinya. Insyaallah kami siap membantu.” Tegas Sisyanto.

Dosen Pembimbing Lapangan, Puji Lestari M.P.H. mnyampaikan rasa terima kasihnya kepada segenap pemerintah desa Meteseh yang telah memberi kesempatan mahasiswa untuk PKG di desa Meteseh. Puji berharap bahwa program ini tidak hanya sebatas pada tingkat mahasiswa saja, tetapi juga data dan hasil analisis yang dilakukan mahasiswa dapat ditindaklanjuti oleh kampus dalam rangka pengabdian kepada masyarakat.